Tuesday, June 23, 2015

Template Grafik Hasil Lab Multiple Myeloma (Free Download)

Saya mau share template grafik hasil lab yang saya pake untuk memonitor progres kondisi multiple myeloma Ibu.

Grafik ini memudahkan banget. Kita jadi bisa liat perkembangannya kayak apa. Naik apa turun.

Selain itu, grafik ini juga bisa kamu bawa di iPad/tab untuk di-share dan bahas sama dokter. Bahkan, kalo dokternya kooperatif, email-emailan ajah :D

Bikinnya gampang. Pake Excel biasa aja, kok. Cuma, tipe chart-nya pake Scatter.

Langsung aja download gratis DI LINK INI.

Ini salah satu contoh grafik yang sudah jadi:



Ada 2 item di situ: Trombosit dan Hematokrit. Trombosit warna biru, hematokrit warna merah. Garis lurus menandakan tren (kecenderungan) perkembangan kondisinya. Jadi bisa keliatan, cenderung naik apa turun. Di grafik ini, keliatan kalo trombosit dan hematokrit Ibu sejak 4 tahun lalu makin menurun :')

Angka trombosit di kiri (0-250) dan angka hematokrit di kanan (0-100).

Saya saranin maksimal 4 item aja dalam satu grafik. Lebih dari itu kebanyakan. Jadi susah ngeliatnya.

Contoh yang grafik 4 item kayak gini:



Lumayan masih enak diliat. Masih cukup jelas, lah, meski agak rame.

Beta-2 mikroglobulin, protein total, albumin dan globulin sengaja saya jadiin satu karena mereka saling terkait. Beta-2 mikroglobulin itu bagian dari globulin. Dan globulin itu bagian dari protein total.

Beta-2 warna biru, protein total warna merah, albumin warna hijau, dan globulin yang "x". Masing-masing juga ada garis tren-nya.

Dari situ keliatan, selama 4 tahun progres kondisi MM Ibu makin meningkat. Tren beta-2 mikroglobulin dan globulin makin menanjak. (Doakan kami ya :D)

Baiklah, silakan men-download gratis DI LINK INI dan semoga bermanfaat :D

Kalo kamu mau belajar lebih lanjut, youtube aja "excel chart series".

Makasiiiih!

**Ibu saya memiliki multiple myeloma sejak tahun 2011, dan rutin kontrol di RS Kanker Dharmais, Jakarta Barat. Silakan klik menu "Multiple Myeloma" untuk melihat postingan terkait MM. Semoga kita bisa saling mengenal dan saling menguatkan :D

2 comments:

Unknown said...

Hallo Mbak. Nice topic to share, lumayan memotivasi kita utk ikut mengontrol kondisi keluarga yg sedang menderita MM.

Boleh minta email/no kontak/bbm/whatsapp mbak Widya kah?
Om saya hari ini divonis MM oleh tim dokter dr RS Darmais dan saya msh buta mengenai penyakit ini. Coba baca artikel tp ttp nggak tenang kalau blm share dg keluarga yg punya pengalaman langsung dg penyakit ini.
Would you mind? If so I really appreciate this.
Semoga kita memang bisa saling menguatkan. Aamiin..

Nomor saya 081278896610.

Anonymous said...

Hello mbak..ibu saya baru didiagnosa multiple myeloma...bs kah mbak berbagi pengalaman dg saya..no hp dan wa saya: 085277269949

Popular Posts